Al-Quran Surat Adz-Dzariyat Ayat 10: Arab, Latin, Terjemah dan Tafsir Bahasa Indonesia | arina.id

Adz-Dzariyat : Ayat 10

قُتِلَ الْخَرَّاصُوْنَۙ ۝١٠

قُتِلَ الْخَرَّاصُوْنَۙ
qutilal-kharrâshûn
Terkutuklah orang-orang yang banyak berdusta,
قُتِلَ الْخَرَّاصُوْنَۙ Terkutuklah orang-orang yang banyak berdusta, QS: Adz-Dzariyat:10 Disalin dari Quran Online Arina | https://quran.arina.id/

Binasa dan terkutuklah orang-orang yang banyak berdusta dan sering berbicara dengan tanpa dasar sehingga menyesatkan orang,

Ayat ini menegaskan bahwa orang-orang yang banyak berdusta dikutuk oleh Allah. Mereka termasuk golongan orang-orang yang sangat jahil, yang berkecimpung dalam kegelapan dan kesesatan, juga terbenam dalam kebodohan dan kelalaian yang sangat menyedihkan.